
Editor ; Moh.Nasir Tula
Palu, beritasulteng.id – Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin, SE., M.A.P., menghadiri Serah Terima Jabatan (Sertijab) Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Palu Periode 2024–2029, yang digelar di ruang rapat Bantaya, Kantor Wali Kota Palu, Selasa (12/8/2025).
Sertijab dilakukan dari Ketua DWP Kota Palu periode 2019–2024, Novayanti Imran, kepada Ketua DWP Kota Palu periode 2024–2029, Rahmawati Romy Sandi Agung.
Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Imelda yang juga Penasehat DWP Kota Palu, menyampaikan apresiasi kepada kepengurusan sebelumnya atas dedikasi, tenaga, dan waktu yang telah dicurahkan untuk memajukan organisasi, memberdayakan anggota, dan mendukung program Pemerintah Kota Palu.
“Pengabdian dan dedikasi yang telah diberikan menjadi pondasi kuat bagi keberlanjutan program DWP ke depan,” ujarnya.
Kepada Ketua DWP yang baru, Imelda mengucapkan selamat bertugas, seraya menegaskan bahwa jabatan tersebut bukan sekadar kehormatan, melainkan juga amanah dan tanggung jawab besar. Ia berharap kepemimpinan baru mampu meningkatkan peran perempuan, memperkuat ketahanan keluarga, serta mendorong partisipasi aktif dalam pembangunan daerah.
Menurutnya, DWP perlu mengembangkan program yang relevan dengan tantangan zaman, antara lain pemberdayaan ekonomi kreatif, peningkatan literasi digital, pencegahan stunting, penanganan kekerasan terhadap perempuan dan anak, serta pelestarian lingkungan.
Imelda juga menekankan pentingnya membina istri-istri aparatur sipil negara (ASN) yang sebagian berprofesi sebagai ibu rumah tangga agar mandiri secara ekonomi. Ia mendorong pengembangan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di lingkungan DWP.
“Tidak semua istri ASN itu ASN. Ada yang ibu rumah tangga, dan mereka harus dibina agar bisa mandiri. Misalnya, kalau ada yang ahli membuat kue, itu bisa dikembangkan. UMKM yang berjalan baik akan menopang perekonomian keluarga dan mendukung program pemerintah,” jelasnya.
Ia mencontohkan kontribusi DWP dalam program Makanan Bergizi Gratis melalui penyediaan bahan baku yang dapat masuk ke Koperasi Merah Putih, sehingga DWP ikut menyukseskan program daerah maupun pusat.
Lebih lanjut, Imelda mengingatkan agar program DWP tidak hanya sebatas lomba, tetapi mampu menghasilkan manfaat nyata bagi kesejahteraan keluarga.
“Dapur itu harus ngebul, perempuan itu inovasinya luar biasa. Kegiatan religius jalan, tapi sisi ekonominya juga harus bergerak. Pemerintah Kota akan terus mendukung program DWP agar berjalan baik,” tegasnya.
Menutup sambutannya, Imelda mengajak anggota DWP menjaga keseimbangan peran di rumah tangga.
“Jangan lupakan suami di rumah. Jangan sampai terlalu aktif di organisasi, tetapi kita lupa dengan keluarga,” pesannya.
Acara berlangsung khidmat dengan dihadiri jajaran pengurus DWP Kota Palu dan undangan lainnya.